Pembentukan karakter kebangsaan dan cinta tanah air sangat diperlukan bagi generasi penerus bangsa. Tak terkecuali bagi peserta didik baru SMK Putra Indonesia Malang (PIM) tahun ajaran 2019/2020. Bertempat di Yonif Para Rider 502 Jabung, sebanyak 122 peserta didik mengikuti program Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS)  tahap dua yang dilakukan di luar sekolah.

Program MPLS di luar sekolah selalu dilakukan oleh SMK yang beralamat di Jalan Barito No 5 Kota Malang, setiap tahunnya. Tahun 2019 ini, SMK yang mempnyai dua program keahlian Kimia Industri dan Farmasi Industri menggembleng peserta didiknya di Yonif Para Rider 502 Jabung. Materi-materi pembentukan karakter peserta didik, diberikan selama dua hari di tempat tersebut, dengan suasana yang menyenangkan.

Mulai dari mengenal jati diri bangsa, wawasan kebangsaan, wawasan bela negara, kenakalan remaja hingga materi anti radikal. “Di usia dini, peserta didik harus mengutamakan wawasan kebangsaan dan bela negara, sehingga dapat menimbulkan rasa disiplin, jati diri yang kuat pada diri sendiri dan bangsa” ungkap Serka TNI, Jefriadi, pemateri MPLS di lingkungan Yonif Para Rider 502 Jabung.

Lebih lanjut  dia menjelaskan acara yang ditutup dengan outbond diharapkan dapat memupuk jiwa pemberani dan pantang menyerah pada diri masing-masing peserta didik. Sementara itu Kepala SMK PIM, Siti Zubaidah, S.Pd menjelaskan bahwa MPLS outdoor di komplek militer Yonif Para Raider 502 Jabung itu menjadi motivasi timbulnya kesungguhan semangat dan kedisiplinan bagi para peserta.

Ini sekaligus juga merupakan bukti profesionalisme anggota OSIS SMK PIM dalam menggelar kegiatan. “Berbagai kegiatan dalam MPLS telah dilakukan dengan sebaik-baiknya, kami berharap semua yang telah kalian dapatkan dari kegiatan MPLS tersebut dapat terbawa dalam kehidupan sehari-hari sehingga menjadikan kalian lebih disiplin,” tegas Kepala Sekolah yang mempunyai tagline “Touch Your Future” ini.

Selain itu, sambungnya, dapat mengatasi berbagai masalah, berani mengambil keputusan dan bertanggung jawab terhadap diri, agama, dan bangsa serta negara. “Kebersamaan antara peserta didik SMK PIM, saya rasa sangat erat dan materi yang disampaikan sangat berguna  bagi kami,’ ujar Seli Kislew Mayra, peserta MPLS.

Lebih lanjut, peserta didik lulusan SMP Negeri 2 Jabung ini menjelaskan bahwa MPLS yang telah diikuti sangat enak dan simpel. Menurutnya, MPLS yang digelar SMK PIM itu, tak seperti sekolah-sekolah lain. Seperti harus membawa barang yang aneh-aneh dan barang yang berat-berat. “Saya merasa lebih enjoy dalam mengikuti MPLS ini. Semoga makin sukses dalam belajar nanti,” kata dia.

Pasca diselenggarakannya agenda MPLS 2019, diharapkan peserta didik dapat termotivasi dan percaya diri dalam mengikuti setiap pembelajaran di sekolah, sehingga potensi dari setiap peserta didik dapat tergali dan bisa mewujudkan peserta didik yang berprestasi. SMK Putera Indonesia Malang (PIM) membuka pendaftaran gelombang 3 untuk program keahlian farmasi industry sampai 31 Juli 2019. Minat segera hubungi no cp 08121770930 dan 081252122717.

Sumber: https://www.malangpostonline.com/read/20391/smk-pim-bentuk-karakter-siswa-tangguh-disiplin-dan-miliki-jati-diri-kuat

Bagikan:

One thought on “SMK PIM Bentuk Karakter Siswa Tangguh, Disiplin dan Miliki Jati Diri Kuat”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *